1 Anggota Brimob Terlibat Kasus Aniaya Supir Bus Asal Sumbar


Polres Metro Jakarta Timur menetapkan sepuluh orang tersangka atas kasus penganiayaan yang berujung kematian atas nama atas nama Rahmat Vaisandri, supir bus AKAP asal Sumatera Barat, yang terjadi pada 20 Oktober 2024 lalu. Di antara sepuluh tersangka tersebut, kepolisian membenarkan salah satu tersangka adalah anggota Brimob.

"Inisial O, pangkatnya Bripka," kata Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol. Nicolas Ary Lilipaly, dalam konferensi pers yang digelar di Polres Metro Jakarta Timur, Senin (3/2/2025).

Lilipaly menerangkan, korban Rahmat dikeroyok lantaran dituduh mencuri handphone dan dompet milik pekerja proyek pembangunan Ruko Zima, Pasar Rebo, Jakarta Timur.

"Setelah teman-teman pekerja bangunan ini bangun dan selanjutnya mereka mendatangi TKP dan mengamankan si pelaku dan selanjutnya mereka melakukan pengeroyokan atau pemukulan secara bersama-sama dan mengakibatkan korban meninggal dunia," ujar Lilipaly.

Lilipaly mengatakan, jenazah korban diserahkan ke Polsek Pasar Rebo pada Minggu (20/10/2024) pukul 04.00 WIB. Korban yang dalam kondisi koma langsung dilarikan ke RS Kramat Jati untuk mendapat perawatan. Akan tetapi, korban dinyatakan meninggal 4 hari kemudian atau Kamis (24/10/2024).

Usai dinyatakan tewas, Polsek Pasar Rebo langsung mengajukan permohonan autopsi serta memeriksa saksi-saksi. Beberapa saksi yang telah dimintai keterangan adalah keluarga korban, sekuriti, serta sejumlah tukang.

Lilipaly enggan menjawab alasan anggota Brimob ikut terlibat dalam penganiayaan dan upaya pengamanan proyek. Ia mengatakan, "Mengenai dengan anggota Polri yang melakukan pengamanan di situ itu mohon maaf kami tidak bisa menjawabnya dan yang pastinya itu ada surat perintah yang dipegang untuk melakukan pengamanan."

Lilipaly mengatakan, kesepuluh tersangka langsung ditahan usai ditangkap di berbagai tempat. Sembilan tersangka ditahan di Polres Metro Jakarta Timur sementara satu anggota yang terlibat sebagai tenaga pengamanan ruko ditahan di rumah tahanan Mako Brimob.

Hingga kini, Polres Metro Jakarta Timur menyebut masih mengejar dua terduga pelaku lainnya yang melarikan diri. Lilipaly menyebut polisi akan melakukan proses penanganan kasus ini dengan transparan.

"Saya sudah sampaikan langsung ke pihak pengacara dan [Polsek] Pasar Rebo, kami tidak ada punya indikasi tendensius apa-apa. Kita transaparan dalam penanganan kasus ini," ucap Lilipaly.

Sebelumnya, kasus pengeroyokan yang berujung pada tewasnya Rahmat Vaisandri ini terungkap ke publik setelah Komisi III DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) bersama keluarga korban pada Kamis (30/1/2025) lalu.

Rahmat Vaisandri diketahui merupakan seorang sopir bus AKAP asal Sumatera Barat, yang diduga tewas setelah mengalami pengeroyokan.

"Di mana Rahmat Vaisandri ini dianiaya tanggal 20 Oktober 2024 dan meninggal 24 Oktober 2024, dan untuk itu kami, keluarga, ingin ini diusut seadil-adilnya. Tadi sudah ada rekomendasi dari Komisi III meminta Kapolres segera mengevaluasi," ujar Anggota DPR RI, Andre Rosiade, pada Kamis (30/1/2025), dikutip dari Antara.

Andre menduga ada upaya untuk menghalangi penyelidikan atau memanipulasi kasus tewasnya Rahmat sehingga ia dituduh sebagai pelaku pencurian.

Sumber: Tirto.id


QJMOTOR bidik penjualan hingga 20.000 motor di Indonesia

Produsen kendaraan asal China, QJMOTOR, selama tahun 2025 membidik angka penjualan 10.000 sampai 20.000 unit sepeda motor di Indonesia. "Target penjualan kita untuk tahun ini sekitar 10.000 sampai 20.000 unit, jadi diharapkan kita bisa memenuhi target pasar itu," kata Wakil Presiden Branding da...

Kemenkum Sulsel-OJK bersinergi awasi pelaksanaan jaminan fidusia

Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Sulawesi Selatan bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersinergi  melakukan pengawasan pelaksanaan jaminan fidusia di wilayahnya sesuai dengan kewenangan. Kepala Divisi Pelayanan Hukum Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum (Kemenkum) Sula...

Polresta: Lalu Lintas Bogor akan sibuk ada Erdogan hingga Cap Go Meh

Polresta Bogor Kota mengingatkan masyarakat lalu lintas Kota Bogor, Jawa Barat, akan sibuk pada Rabu, karena ada kunjungan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan ke Istana Kepresidenan Bogor hingga Perayaan Cap Go Meh (CGM) di Jalan Suryakencana. "Akan pending sebentar saat (tamu negara) lewat. Kem...

Seluruh kegiatan OIKN akan dilakukan penuh di IKN mulai Maret 2025

Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) mengungkapkan seluruh kegiatan OIKN direncanakan akan dilakukan penuh di Nusantara, Kalimantan Timur mulai Maret tahun ini. Juru Bicara OIKN sekaligus Staf Khusus Kepala OIKN Bidang Komunikasi Publik Troy Pantouw mengatakan, seluruh pegawai OIKN juga direncanaka...

OJK sebut 17 unit usaha syariah asuransi "spin off" tahun ini

Wakil Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keauangan (OJK) Mirza Adityaswara mengatakan bahwa terdapat 17 unit usaha syariah (UUS) perusahaan asuransi yang berencana untuk melakukan spin off atau pemisahan unit usaha. “Berdasarkan RKPUS (Rencana Kerja Pemisahan Unit Syariah) yang telah disampa...

PAM Jaya perluas bantuan tandon air bagi pelanggan pasokan air rendah

Perusahaan Umum Daerah (Perumda) PAM Jaya memperluas program bantuan tandon air bagi pelanggan dengan kondisi pasokan airnya rendah (low supply) agar mereka tidak sulit air di jam sibuk. "Program ini untuk daerah 'low supply', agar malam harinya masyarakat bisa mengisi air dan tidak harus bereb...

OJK catat transaksi kripto melonjak 335,91 persen pada 2024

Kepala Eksekutif Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital, dan Aset Kripto (IAKD) Ototritas Jasa Keuangan (OJK) Hasan Fawzi menyampaikan bahwa transaksi kripto sepanjang 2024 mencapai Rp650,61 triliun, atau meningkat 335,91 persen secara tahunan. Ia menyatakan bahwa nila...

Tulungagung pangkas anggaran perjalanan dinas untuk infrastruktur

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulungagung di Jawa Timur melakukan efisiensi anggaran dengan memangkas sejumlah pos belanja kedinasan, seperti perjalanan dinas dan rapat, guna mengalokasikan tambahan Rp30 miliar untuk infrastruktur. Penghematan tersebut mencakup anggaran perjalanan dinas, rapat ...

BMKG prakirakan cuaca di kota-kota besar berawan dan diguyur hujan

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan pada umumnya cuaca di kota-kota besar di Indonesia pada Rabu, berpotensi berawan dan sebagian diguyur hujan. "Di wilayah Jawa pada umumnya berawan tebal seperti di Serang, Jakarta, Yogyakarta, dan Surabaya. Adapun Bandung dan Se...

Juventus kalahkan PSV Eindhoven 2-1

Gol pemain Belgia Samuel Mbangula (82') membawa Juventus menang atas PSV Eindhoven dengan skor 2-1 pada laga leg pertama play-off 16 besar Liga Champions UEFA 2024-2025 di Stadion Allianz, Turin, Rabu dini hari WIB. Dikutip dari laman UEFA di Jakarta, pada pertandingan itu, Juventus memecah ...