Sosok Emilia Contessa, Penyebab Meninggal, & Jejak Karyanya


Penyanyi pop lawas sekaligus politisi, Emilia Contessa, meninggal dunia di usia ke-67 tahun pada Senin, 27 Januari 2025. Simak penyebab meninggal, profil, dan jejak karyanya.

Ibunda penyanyi Denada tersebut menghembuskan nafas terakhirnya pada Senin petang sekitar pukul 18.00 WIB di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Blambangan, Banyuwangi.

Kabar duka mengenai kepergian Emilia Contessa pertama kali disampaikan kepada publik oleh manager Denada, Risna Ories melalui unggahan Instagram stories.

"Mohon kirimkan doa Alfatihah untuk Ibu Emilia Contessa ya. Terima kasih atas kemurahan hatinya untuk mengirimkan doa," tulis Risna Ories.

Menurut keterangan dari pihak RSUD Blambangan, penyebab Emilia Contessa meninggal diduga karena mengalami serangan jantung mendadak atau dikenal juga dengan sebutan edema paru.

Pelayan medis RSUD Blambangan, dr Ayyub Erdianto, menjelaskan bahwa edema paru ini disebabkan oleh kegagalan pompa jantung yang mengakibatkan sesak berat.

"Kegagalan pompa jantung mengakibatkan oedem paru. Pompa jantung bermasalah mengakibatkan sesak berat," ujar Ayyub dikutip dari Kompas.

Emilia Contessa awalnya merasakan keluhan pada Minggu malam, kemudian mendapatkan perawatan pada Senin pagi. Namun ia dikabarkan mengalami sesak berat pada Senin sore.

Ketika Emilia mengalami sesak berat, ia akan dibawa ke ruang ICCU untuk mendapat perawatan intensif, sayangnya ketika dalam perjalanan kondisinya kian memburuk hingga Emilia dinyatakan meninggal dunia.

Kepergian Emilia Contessa ini menyisakan luka mendalam bagi industri hiburan Tanah Air, sebab sebelum dikenal sebagai sosok politisi di masa kini, Emilia pernah berkarier sebagai penyanyi pop hingga bermain akting di beberapa film layar lebar di era 1970-1980-an.

Saat ini, jenazah Emilia Contessa disemayamkan di kediamannya di Banyuwangi, Jawa Timur. Banyak rekan artis hingga tokoh publik yang menyampaikan bela sungkawa atas kepergian sang penyanyi pop lawas tersebut.

Profil Emilia Contessa dan Rekam Jejak Karyanya

Nur Indah Cintra Sukma Munsyi atau populer dengan nama Emilia Contessa merupakan perempuan kelahiran Banyuwangi, 23 September 1957.

Emilia Contessa dikenal luas sebagai penyanyi pop lawas yang bersinar di era 70-an. Ia menikah dengan Rio Tambunan di tahun 1976 dan dikaruniai dua orang anak yakni Denada Elizabeth Tambunan serta Rico Tambunan.

Tak lama dari itu, Emilia berpisah dengan Rio Tambunan, kemudian menikah dengan Abdullah Surkaty meskipun juga berujung perceraian. Terakhir ia dikabarkan menikah lagi dengan pria bernama Ussama Muhammad Al Hadar.

Emilia mulai terjun di industri hiburan Tanah Air sebagai penyanyi cilik ketika ia masih berusia 5 tahun. Beberapa lagu hits yang membuatnya populer diantaranya seperti lagu "Flamboyan", "Angin Malam", "Layu Sebelum Berkembang", "Kehancuran", "Angin November", "Biarlah Sendiri", "Bunga Mawar", "Melati", "Rindu", hingga "Bunga Anggrek".

Atas kepopulerannya itu, Emilia Contessa juga sempat diberi julukan Singa Panggung Asia oleh Asia Week pada tahun 1975.

Tak hanya dikenal memiliki vocal yang memukau, Emilia juga ternyata sempat terjun di dunia akting dengan membintangi beberapa film layar lebar Tanah Air sejak era 1970-1980-an.

Judul film yang pernah dibintangi Emilia seperti "Brandal-Brandal Metropolitan" (1971), "Perkawinan" (1972), "Ratapan Anak Tiri" (1973), dan "Memble Tapi Kece" (1986).

Setelah hiatus dari dunia hiburan, pada tahun 2010 Emilia Contessa mulai terjun ke dunia politik dengan mencalonkan diri sebagai Bupati Banyuwangi, namun ia tidak memenangkan pertarungan politik tersebut.

Pada tahun 2014, ia mencalonkan diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) mewakili Jawa Timur untuk periode 2014-2019, dan berhasil terpilih.

Tak hanya sampai situ, Emilia juga sempat mencoba peruntungan kembali dengan mencalonkan diri sebagai anggota DPR dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) di Pemilu 2019, sayangnya keberuntungan tidak berpihak padanya.

Meskipun tidak menuai hasil yang baik, Emilia tetap terjun di dunia politik dan bergabung dengan Partai Perindo sejak 2023 lalu.

Sumber: Tirto.id


BMKG: Mayoritas wilayah RI hujan ringan hingga berpetir pada Senin

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, pada Senin sebagian besar Indonesia diguyur hujan mulai dari intensitas ringan, seperti Jakarta dan Medan, hingga disertai petir seperti Banjarmasin dan Tanjung Selor. Dalam keterangan yang dikutip di Jakarta, Senin, prakirawan cu...

MTI usul ojek di Jakarta dapat BBM subsidi

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mengusulkan agar para pengemudi ojek di Jakarta mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) subsidi sebagai salah satu upaya agar semakin banyak warga beralih menggunakan angkutan umum. "Ojek dapat BBM subsidi dengan cara menggunakan pelat kuning. Pemerintah Prov...

Marseille kokoh di peringkat kedua Ligue 1 setelah kalahkan Angers 2-0

Olympique de Marseille masih kokoh di peringkat kedua klasemen sementara Liga Prancis Ligue 1 2024-2025 setelah mengalahkan tuan rumah Angers SCO dengan skor 2-0 di Stade Raymond Kopa, Senin dini hari WIB. Dikutip dari laman Ligue 1 di Jakarata, tim berjukuk Les Olympiens itu kini sudah ...

Elon Musk dan memudarnya kekuatan daya halus Amerika Serikat

Dalam sebuah wawancara yang biasanya jarang dilakukan oleh pemimpin lembaga spionase Rusia, Direktur Badan Intelijen Luar Negeri (SVR) Rusia Sergei Naryshkin baru-baru ini menyatakan bahwa Amerika Serikat mulai kehilangan kendali atas situasi global. Wawancara yang dilakukan oleh kantor berita R...

Pemkot Jakut siapkan puskesmas gelar pemeriksaan kesehatan gratis

Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara menyiapkan seluruh puskesmas di daerah setempat untuk menggelar pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat yang berulang tahun di kota setempat. “Kami tengah mempersiapkan alur pendaftaran dan pelayanan, kesiapan stok bahan ...

Langkah sejumlah tim besar terhenti pada putaran keempat Piala FA

Langkah jumlah tim besar Inggris harus terhenti di Piala FA 2024-2025 setelah kalah di putaran keempat yang digelar sejak Sabtu (8/2) dini hari WIB. Pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Liverpool, dihentikan kiprahnya oleh tim strata kedua, Plymouth Argyle, pada Minggu (9/2) malam WIB. P...

Napoli belum menang dua laga beruntun usai diimbangi Udinese 1-1

Napoli belum merasakan kemenangan pada dua laga beruntun terkininya di Liga Italia Serie A 2024-2025 seusai ditahan imbang tim tamu Udinese dengan skor 1-1 di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli, Senin dini hari WIB. Dikutip dari laman resmi Serie A di Jakarta, itu menjadi hasil seri Nap...

Barcelona pangkas jarak dengan duo Madrid usai kalahkan Sevilla 4-1

Barcelona memangkas jarak dengan duo klub asal Madrid, Atletico dan Real, di klasemen sementara Liga Spanyol 2024-2025 seusai menekuk tuan rumah Sevilla dengan skor 4-1 di Stadion Sanchez Pizjuan, Sevilla, Senin dini hari WIB. Dikutip dari laman Liga Spanyol La Liga di Jakarta, empat gol Barce...

Menikmati jelajah lintas Sumatera dengan Hyundai New Creta

Produsen mobil asal Korea Selatan Hyundai pada 9 Januari 2025 lalu resmi meluncurkan model baru Hyundai Creta, termasuk Hyundai Creta N Line yang memiliki varian mesin turbo. Hyundai mengklaim bahwa Hyundai New Creta N Line Turbo dan New Creta menawarkan keunggulan performa dan beragam pilihan ...

Slot tak menyesal rotasi pemain saat Liverpool kalah dari Plymouth

Setelah tersingkir dari Piala FA 2024-2025 lantaran dikalahkan tim juru kunci divisi Championship Plymouth Argyle 1-0 di putaran keempat, Minggu (9/2), pelatih Liverpool Arend "Arne" Slot tidak menyesal dengan rotasi pemain yang dilakukannya. “Saya tidak menyesal karena anda pun tidak perna...