Penerbangan penumpang di SHIAM pada Desember 2024 naik 17,18 persen
2025-02-06 10:52:02
BPS Sulawesi Selatan mencatat jumlah penumpang angkutan udara domestik di Bandara Sultan Hasanuddin Internasional Airport Makassar (SHIAM) mencapai 852.418 orang pada Desember 2024 atau mengalami kenaikan 17,18 persen dibandingkan dengan November 2024.
Kepala BPS Sulsel, Aryanto di Makassar, Selasa mengungkapkan bahwa tren pergerakan penumpang penerbangan internasional yang datang, berangkat dan transit di Bandara SHIAM mengalami peningkatan, baik untuk rute domestik maupun internasional.
"Ini menunjukkan adanya dinamika dalam sektor transportasi udara di Sulawesi Selatan, baik untuk rute domestik maupun internasional," ujarnya.
Aryanto mengungkapkan jika membandingkan dengan penerbangan pada Desember 2023 yang mencatat 862.584 penumpang, terjadi penurunan sebesar 1,18 persen.
Namun, secara akumulatif, sepanjang Januari-Desember 2024, jumlah penumpang domestik mencapai 9.379.648 orang atau turun 7,72 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.
Sementara untuk penerbangan internasional, jumlah penumpang yang datang, berangkat, dan transit pada Desember 2024 tercatat sebanyak 27.365 orang, mengalami penurunan 1,47 persen dibanding bulan sebelumnya.
Meski demikian, jika dibandingkan dengan Desember 2023 yang mencatat 23.207 penumpang, terjadi kenaikan 17,92 persen.
"Secara keseluruhan sepanjang tahun 2024, jumlah penumpang penerbangan internasional mencapai 336.461 orang, mengalami penurunan 10,77 persen dibanding periode yang sama tahun 2023," ucapnya.
Sumber: Antara